JAMBI - Ini kabar gembira bagi para peminat Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Maklum, pada tahun ini pemerintah bakal menerima ribuan CPNS. Meskipun, jumlahnya berbeda antar daerah. Misalnya di Pemprov Jambi, tahun ini akan menerima sebanyak 200 CPNS. Menurut Sekda Provinsi Jambi, AM Firdaus, dari 200 CPNS tersebut termasuk didalamnya guru untuk Sekolah Bertaraf Internasional (SBI).
Hanya saja Firdaus belum bisa memberikan informasi lengkap.
''Jumlah formasinya naik dari tahun lalu. Untuk tahun 2009 ini, Pemprov akan menerima sekitar 200 orang CPNS,'' ujar Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jambi, Drs AM Firdaus MSi, ketika dikonfirmasi via ponselnya, kemarin.
Dijelaskan Sekdaprov, dalam waktu dekat, pihaknya akan melakukan pembahasan formasi yang diterima dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) tersebut, sekaligus melakukan pembentukan seleksi Panitia Seleksi Penerimaan CPNS Pemprov Jambi tahun 2009.
''Memang, biasanya Sekda yang akan menjadi ketua panitia,'' jelasnya.
Sedangkan soal diterimanya atau tidaknya lulusan SMA untuk di Pemprov Jambi, Sekdaprov mengaku tidak ingat persis. ''Saya kurang ingat. Nanti setelah kami rapat dan jelas, akan diinformasikan,'' tegas Sekdaprov.
Begitupula soal jadwal proses seleksi, mulai dari pengumuman dan lainnya, Sekdaprov mengaku belum bisa memastikan. ''Nanti kalau sudah jelas akan kita sampaikan,'' tuturnya.
Untuk Pemkot Jambi sendiri tahun ini menerima sebanyak 459 CPNS. Menurut Kepala BKD Provinsi Jambi, jumlah tersebut termasuk termasuk tenaga honorer.
“Formasi ini masih didominasi tenaga pendidik, dimana untuk guru sebanyak 157 orang, kesehatan 84 orang dan tenaga teknis sebanyak 138 orang dan sisanya merupakan tenaga honorer,’’ terangnya.
Disebutkan Ichsan, dengan diangkatnya sebanyak 80 tenaga honorer tersebut, maka keseluruhan tenaga honorer yang ada di lingkungan Pemkot Jambi habis. Namun dirinya belum bisa memastikan kapan lowongan tersebut dibuka, sebab masih menunggu petunjuk dari pusat.
“Untuk pembukaan kita masih tunggu dari pusat, dimana akan dilakukan secara serentak seluruh Indonesia dan kita juga dalam waktu dekat ini menyampaikan usulan ke Menpan, dan setelah usulan keluar barulah kita koordinasi koordinasi dengan propinsi,” jelasnya.
Sementara itu, ketika ditanyakan mengenai kesempatan lulusan SMA/sederajat untuk mengikuti tes menjadi PNS, dikatakannya, untuk tahun ini belum ada kesempatan lulusan SMA.
“Penerimaan PNS nantinya minimal untuk lulusan D3, seluruh Indonesia tidak menerima lulusan SMA/sederajat,” ungkapnya
Di Tebo sendiri, jumlah formasi CPNS yang diterima tahun 2009 ini sebanyak 316 orang. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Tebo H Izhar SE mengatakan untuk formasi guru sebanyak 136, tenaga kesehatan 78 dan tenaga teknis 42 orang.
“Jumlah itu sudah termasuk sisa honorer 49 dan jatah Sekdes 11 untuk tahun 2009 ini,” ujar Izhar kemarin, seraya mengaku jumlah formasi yang didapatkan Kabupaten Tebo tersebut sebenarnya masih jauh dari harapan.
Jumlah pegawai yang dibutuhkan untuk Kabupaten Tebo sendiri menurutnya adalah sebanyak 6.000 orang dan yang ada kini baru sekitar 4.000 orang.
“Jadi, makanya kita ajukan kemarin sebanyak 2000 an,” tutur Izhar.
Meski demikian, Izhar juga mengakui tidak mungkin semua yang diajukan itu mesti dipenuhi. Karena keterbatasan dari pemerintah sendiri dalam memenuhi kewajibannya untuk membayar gaji naninya.
“Tidak mungkin semuanya harus dipenuhi, bayangkan semua daerah yang ada di Indonesia, dari mana pemerintah mau bayar gajinya,” jelasnya.
Sementara itu untuk jadwal pengumuman dan penerimaannya sendiri Izhar mengaku belum bisa mengatakan kapan kepastianya. Begitu juga dengan rincian berapa jumlah masing-masing formasi nantinya yang akan diperebutkan oleh para pelamar dalam penerimaan CPNS tersebut.
‘’Kita akan melakukan rapat terlebih dahulu untuk menentukan berapa jumlah masing-masing formasinya yang akan diterima, setelah itu diserahkan lagi ke Menpan untuk disahkan,’’ tegasnya.
Dikatakannya, selambat-lambatnya akhir bulan ini sudah menentukan rinciannya dan langsung dikirim ke Menpan. Dan setelah disahkan nanti baru bisa di umumkan yakni sekitar 2 Minggu lamanya lalu baru ditentukan jadwal penerimaannya. Dan diprediksi awal Agustus mendatang bisa dipastikan formasi sudah diketahui. “Untuk penerimaannya nanti akan dilakukan serentak dengan daerah-daerah lainnya,” tandasnya.
Hal senada juga diungkapkan Kepala BKD Kerinci, Bambang Karyadi SP MSi kepada koran ini. Dijelaskannya, bahwa jumlah formasi CPNS 2009 yang disetujui oleh Menpan sebanyak 365 orang.
“Memang benar formasi yang dikabulkan oleh Menpan 365, dari 450 orang yang kita usulkan,” terang Bambang Karyadi.
Ia mengatakan, formasi 2009 sebanyak 365 ini termasuk untuk umum dan tenaga honorer dengan rinciannya meliputi formasi umum 260, honorer 82 dan untuk Sekdes 23 orang.
“Khusus untuk honorer di Kabupaten Kerinci tahun 2009 yang masuk ke data base 2005 ini merupakan penghabisan dan tersisa hanya 82 orang,” jelas Bambang yang mengakui baru mengikuti rapat dengan Menpan dan Mendagri di Jakarta, dua hari lalu.
Dilanjutkanya, dari formasi untuk umum 260 orang tersebut terbanyak dan menjadi prioritas tetap tenaga kependidikan atau guru. Kemudian tenaga medis dan selebihnya adalah untuk teknis lainnya. “Secara nasional juga demikian adanya dan tenaga guru lebih diprioritaskan,” katanya.
Ketika tenaga teknis, Kepala BKD belum bisa merincikan. “Secara rincinya belum ada yang jelas sesuai dengan kebutuhan di daerah kita,” ucapnya.
Mengenai waktu pelaksanaan tes itu sendiri sebutnya, sampai sekarang belum ada kejelasan dan masih akan dibahas dan sedang disusun oleh pemerintah pusat. “Kemungkinan Agustus ini dilaksanakan tes tertulis, hanya kapan waktu yang tepat itu belum diputuskan,” terangnya.
Disisi lain terkait adanya, aksi protes dari kalangan tamatan Sarjana Agama dibeberapa daerah termasuk di Provinsi Jambi dan Kerinci, untuk diakomodir disetiap kesempatan penerimaan CPNS, kepala BKD Kerinci, juga belum bisa memastikan lantaran masih menunggu keputusan dari Menpan.
“Pada prinsipnya asalkan memenuhi syarat apakah tamatan Sekolah agama atau umum tetap akan diakomodir, hanya kepastiannya itu belum ada apakah sarjana agama dan tamatan SLTA diterima atau tidak,” sebut Bambang Karyadi.
Sementara itu untuk formasi CPNS Kota Sungaipenuh sejauh ini belum ada pihak yang bisa memberikan keterangan resmi. Hanya saja, dari penjelasan Kepala BKD Kerinci yang kebetulan bersamaan dengan Kabag Kepegawaian Kota Ir Nely Hasmia Ningsih menyebutkan bahwa formasi CPNS untuk kota berkisar 283 orang.
“Kalau tidak salah yang saya dengar kemarin 283 orang dan semuanya untuk formasi umum lantaran lantaran pemerintahannya masih baru,” terang Kepala BKD Kerinci itu.
Sedangkan Kepala BKD Merangin Amrun Yusuf menyatakan belum mengetahui secara pasti berapa jumlah formasi CPNS 2009 untuk Kabupaten Merangin.
‘’Ya, formasinya sudah turun dari Menpan dan sekarang ini lagi diinventarisir berapa kebutuhan tenaga pendidik, tenaga kesehatan dan tenaga teknis,’’ungkap Amrun, seraya menyebutkan jumlah formasi yang turun dari Menpan sekitar tiga ratusan.
Ditempat terpisah Sekda Merangin, Khafid Moein ketika dihubungi via ponsel terkait jumlah formasi CPNS membenarkan jika formasi CPNS untuk Kabupaten Merangin sudah turun. Namun sayangnya, Khafid mengaku tidak mengetahui secara pasti berapa yang dibutuhkan.(wm1/ril/wdo/mil/arm)
Sumber:http://www.jambiekspres.co.id
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !