Zulfikar Kantongi 3 Nama Pendamping - Berita Bungo
Headlines News :
BelajarInggris.Net 300x250
Home » , , , » Zulfikar Kantongi 3 Nama Pendamping

Zulfikar Kantongi 3 Nama Pendamping

Written By Admin on Rabu, 06 Mei 2009 | 16.09

Siap Bersaing Rebut Perahu Golkar
Rabu, 06 Mei 2009 | Jambiekspres
MUARABUNGO - Pasca pemilu legislatif 2009, pergerakan para bupati kepala daerah yang berhasrat maju diajang pemilihan Gubernur (pilgub)Jambi 2010 sepertinya makin kencang.

Malahan, fokus perhatian beberapa bupati kepala daerah itu, bukan lagi hanya sebatas sosialisasi diri. Melainkan mulai menjalar kepada proses pencarian figur pendamping.

Tidak percaya ? simak saja pengakuan Bupati Zulfikar Achmad. Bupati Bungo dua periode ini secara terbuka mengakui sejauh ini telah mengantongi beberapa nama kandidat pendamping dirinya kelak.

Menurutnya, saat ini sudah ada tiga nama yang berpotensi tampil sebagai pendampingnya. ”Ya, saat ini sudah ada tiga calon pendamping saya yang diusulkan masyarakat. Dua diantaranya dari Jambi Wilayah Timur dan satu dari Jambi wilayah Barat,” papar Bupati Zulfikar, ditemui diruang kerjanya, kemarin.

Hanya saja dia masih enggan mengungkap tiga nama yang dimaksudnya.

Disinggung soal komunikasi dengan partai politik pemilik perahu, Zulfikar mengaku hingga sejauh ini dirinya belum mulai melakukan penjajakan kepada partai politik, termasuk kepada partai Golkar tempat dirinya bernaung.

Malah Zulfikar mengklaim bahwa seharusnya bukan dia yang mesti mendekati partai, melainkan sebaliknya, partai yang mendekati dirinya.

“Rasanya saya belum perlu mendekati partai manapun. Seharusnya partai yang mendekati saya. Jadi biarkan partai yang menilai saya dan bila berminat mereka akan mengusung saya. Saya ini menjual visi dan misi untuk membangun Jambi kedepan,” beber Zulfikar

Kendati belum mengantongi dukungan dari partai politik termasuk dari Golkar, Bupati Zulfikar mengaku tidak terlalu risau.

Sebab, menurut dia, Ketua Umum DPP Golkar Jusuf Kalla dan Ketua harian DPP Golkar Agung Laksono, sangat mendukung keinginannya untuk mencalonkan diri pada pilgub Jambi 2010.

“Kalau Golkar sudah jelas. Apalagi saya kan juga kader Golkar. Beberapa waktu lalu pak Jusuf Kalla dan pak Agung bahkan menyuruh saya sebagai calon gubernur,” terang Zulfikar.

Selain kedua tokoh berpengaruh di Golkar tersebut, diakui Zulfikar, mantan ketua umum Partai Golkar, Akbar Tanjung, juga sangat mendukung pencalonan dirinya.

Zulfikar secara terbuka menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak merasa takut bersaing dengan kader Golkar lainnya yang juga berniat maju menggunakan perahu Golkar.

Hal tersebut, kata dia, dikarenakan keinginannya maju dilatarbelakangi niat untuk mengabdi bagi Provinsi Jambi dan sama sekali tidak haus kekuasaan.

Zulfikar menyerahkan sepenuhnya kepada Golkar untuk menentukan siapa kader yang layak diusung pada Pilgub 2010 nanti.

“Tentu ada yang terbaik diantara kader Golkar yang ingin maju sebagai calon Gubernur. Tapi syaratnya kita bersaing sehat dan tidak saling menjelekkan. Mari kita beradu visi dan misi dalam membangun Jambi," katanya.

"Saya sendiri kalau tidak bisa merubah Jambi dalam kurun waktu setahun saya menjabat, saya siap mundur,” tandas Zulfikar sembari mengatakan bahwa apa yang sudah dilakukannya untuk Kabupaten Bungo akan diterapkannya kembali bila menjadi Gubernur Jambi

Ditanya soal intensitas sosialisasi yang cenderung kurang bergairah belakangan ini, Zulfikar mengaku bahwa sosialisasi belum dilakukannya. Disamping itu, dia juga merasa sudah banyak dikenal orang, sehingga yang terjadi justru banyak masyarakat yang datang ketempatnya untuk memberikan dukungan agar dirinya maju menjadi calon Gubernur Jambi.

”Kalau saya tidak berambisi atapun haus jabatan. Namun karena banyak masyarakat terus mendesak dan memberi dukungan yang ikhlas kepada saya, baik secara lisan maupun tertulis. Bukan hanya dari Bungo saja tapi juga dari berbagai daerah dalam Provinsi Jambi. Dan masyarakat minta saya untuk calon gubernur bukan wakil gubernur,” pungkas Zulfikar.

Sementara itu, ketua DPD I Golkar Zoerman Manap, yang coba dikonfirmasi, belum berasil dihubungi.

Wakil ketua DPD I Golkar, H Mardinal, menolak berkomentar terkait peluang Zulfikar maju dari Golkar diajang pilgub 2010 mendatang. “Kalau soal itu langsung saja dengan pak Ketua (Zoerman Manap), saya tidak bisa berkomentar,” tandasnya.(kta)

Sumber:http://www.jambiekspres.co.id

Sarang Semut Papua - Herba Anti Kanker No. 1!
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Berita Bungo - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya